Jumat, 14 Oktober 2011

I B U

Tangan seorang Ibu selalu terbuka ketika anaknya membutuhkan sebuah pelukan.

Hati seorang Ibu mengerti ketika anaknya membutuhkan seorang teman.

Mata seorang Ibu sangat lembut tapi tegas ketika anaknya membutuhkan sebuah pelajaran.

Cinta seorang Ibu selalu membimbing dan memberikan anaknya sayap agar mereka bisa terbang. 

Cinta seorang Ibu selalu sabar dan memaafkan, ketika yang lain mungkin akan mengabaikan.

Cinta seorang Ibu tak akan pernah tergantikan.

Jika kamu belum mampu memberi senyumbangga di wajah ibumu, jangan menjadi alasan air mata di pipinya.

Jgn lewatkan seharipun tanpa mengatakan betapa "aku sayang Ibu" karena kita tak pernah tau apa yang mungkin terjadi esok.

 "Ibu, aku berjanji akan membahagiakanmu. Aku tak akan pernah meninggalkanmu, atau menitipkanmu ke panti jompo seperti yang sebagian orang lain lakukan. Aku ingin ibu selalu bersamaku, berada di sisiku selamanya." :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar